Kuliah kelas karyawan di Universitas Putra Indonesia (UNPI) Cianjur menjadi salah satu kampus pilihan favorite anak- anak cianjur. Karena di bandingkan Universitas lain yang ada di cianjur, Unpi memiliki jadwal kuliah kelas karyawan yang sangat cocok untuk para karyawan di Cianjur yaitu hari Sabtu Minggu dan hanya ada di unpi kelas karyawan yang kuliahnya hari sabtu dan minggu. Maka dari itu mahasiswa/i UNPI kelas karyawan gak jauh beda banyaknya di bandingkan dengan kelas Reguler.
Melanjutkan pendidikan ke tingkat tinggi merupakan suatu hal yang wajib pada saat ini mengingat persaingan dalam dunia kerja maupun wirausaha semakin ketat kita memang dituntut untuk mengenyam pendidikan tinggi agar dapat memiliki bekal untuk mempersiapkan semuanya.
Kuliah itu penting banget untuk menunjang karir dalam pekerjaan,jadi meskipun rekan-rekan sudah bekerja namun belum kuliah saya sangat sarankan untuk berkerja sambil kuliah. Emang sih gak gampang kerja sambil kuliah, tapi kalau kita bisa me-manage waktu dengan baik pasti semuanya bakalan berjalan lancar. Karna semua tergantung niat.. Nah buat rekan- rekan yang niat mau kuliah sambil kerja, UNPI Cianjur udah pilihan tepat setepat-tepatnya buat kuliah:)
UNPI (Universitas Putra Indonesia). Bertempat di Jl. Dr. Muwardi No.66 cianjur, itu berarti tempat ini berada dipusat kota . Ini merupakan keuntungan pertama berkuliah di tempat ini karena akses jalan menuju tempat ini cukup mudah di jangkau baik menggunakan kendaraan umum maupun kendaraan pribadi.
SEJARAH SINGKAT
Didasari pemikiran yang luhur dari salah satu putri kelahiran Kota Cianjur, yang terpanggil untuk ikut mencerdaskan bangsa Indonesia maka pada tahun 1987 Prof. DR. Hj. Yuyun Moeslim Taher, SH. mendirikan Yayasan Pendidikan Putra Indonesia (YPPI) yang dikukuhkan akte notaris Ny. Esther M. Sulaeman, SH. No. 14 Tahun 1987 yang kelak membina sekolah tinggi dan akademi-akademi di lingkungan YPPI Cianjur.
Sesuai dengan perkembangannya, maka pada tahun 1992 diadakan perubahan pengurus yang disahkan oleh notaris dengan akte perubahan oleh Ny. Aryani Sugianto Wijaya, SH. No. 29 Tahun 1992.
Sejalan dengan meningkatnya jumlah mahasiswa di lingkungan YPPI serta telah dilakukannya pengembangan dalam kegiatan pendidikan, YPPI ditingkatkan statusnya dengan cara merger menjadi Universitas sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia tanggal 26 September 2001 No. 193/D/0/2001, dengan nama UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA yang disingkat menjadi UNPI.
VISI UNIVERSITAS
Menjadi lembaga pendidikan yang mempunyai komitmen terhadap kebenaran dan keunggulan di dalam penguasaan, pengembangan, ketelitian ilmu pengetahuan serta menghasilkan lulusan yang beriman, cerdas dan berbudaya.
MISI UNIVERSITAS
- Menyiapkan Sumber Daya Manusia menjadi pribadi yang memiliki kemampuan akademik dan atau profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan atau memperkaya khasanah ilmu.
- Menjadi salah satu pusat pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi bagi kepentingan bangsa dan negara secara lokal maupun nasional.
FASILITAS KAMPUS
Fasilitas yang dimiliki oleh Universitas Putra Indonesia adalah tersedianya sarana pendidikan dengan sangat memadai, yaitu berupa :
- Gedung Milik Sendiri
- Ruang Kuliah yang Nyaman
- Laboratorium Bahasa
- Laboratorium Komputer (LAN) & Internet
- Laboratorium Fotografi
- Laboratorium Akuntansi
- Laboratorium Industri
- Lapangan Basket
- Perpustakaan
- Mushala
- Pelataran Parkir
- dan memiliki Gedung Pertemuan yang dapat disewakan untuk acara seminar, resepsi/pernikahan dan lain-lain.
Walaupun kelas karyawan, di Unpi Cianjur semua Fakultas tersedia yaitu:
1. Fakultas Sastra ----> Sastra Inggris (S1)
2. Fakultas Ekonomi ---> Manajemen (S1)
Akuntansi (S1)
3. Fakultas Teknink ----> Manajemen Informatika (D3)
4. Fakultas Fikom ------> Ilmu Komunikasi Konsentrasi (S1)
· Jurnalistik
· Public Realtions (pr)
· Broadcasting
Nah gimana? Lengkap kan? Gak kalah deh sama Universitas lain, kita bisa pilih fakultas sesuai dengan minat dan kemampuan kita hehehe..
Dosen yang tersedia di Unpi pun kualitasnya gak kalah sama Uiversitas Negeri, berikut adalah daftar dosen di lingkungan Universitas Putra Indonesia (UNPI) Cianjur :
- Prof. Dr. H. Dudih A.Zuhud,MA
- Dr. Rudi Yacub,MM
- Drs. Sutomo,M.Pd
- Drs.Suherlan Dj,SH.,MM
- Drs.Dadamh Fajar,M.Ag
- Ir. Aries Prasetyo,MT
- Drs. Purwadi Budi Santoso,MT
- Emil Herdian,ST
- Dra. Siti Herlina
- Dr. Nazarudin,M.Si
- Drs.H.Suprayogi,M.Si
- N.Marlina,SE.,M.Si
- Indra Rustiawan,ST.,MM
- Hj. Wenny Djuarni,SE.,M.Si
- Dr. Muhammad Danial,MM
- N. Bachrul Hayat Tejasukaman,SH
- Ir. Achmad Rifai,MM
- Drs. Mamat Rachmat,M.Pd
- Mia Fachrani,SS
- Tanto Heryanto,SE.,M.Pd
- Heri Heriatno,SS
- Idat Ahadiat,SE
- Teguh Agung N. S,Si
- Dr. Asdi Chaniago,M.Pd
- Dr.Hj. Sri Erwini CH,M.Pd
- Hj.Nenden Suryati,SE.,MM
- H. Asep Achyar,SE.,MM
- Enang Komarudin,ST
- Ridwan Mubarok,S.Sos.,M.Ag
- Wati Irnawati,ST.,M.Pd
- Asep Deden Rahmat S,ST
- Muhammad Tedzar,ST
- Destiana Khusnul Khotimah,S.Sos
- Pupu Jamilah,S.Sos.,M.Kom
- Nani Yuningsih,S.Sos.,M.I.Kom
- Yessi Sri Utami,S.Sos., M.I.Kom
- Nia Jusniani,S.Pd.,M.Pd
- Asep Agus Latief, Drs., M.Pd
- Drs.H. Kemal Pramayudha,M.Si
- H. Dani Moh. Hasan Ichsan SM,SS
- Karnaen, SH.,MH
- Dedy Sudarmadi,SE.,MM
- Abdurahman ,SE
- Mona Indrianie,S.Sos.,MH
- Dra. Shafenti,MM
- H. Nanang Rustandi,MH
- Alyudin Tobari,SE
- Rysa Sahrial,ST
- Reni Nurlaela,SE.,M.Pd
- Asri Andriyani,S.I.Kom.,M.I.Kom
- H. Denny Aditya Dwiwarman,SE.,M.AP
- Deri Fikri Fauzi,M.Hum
- Tenty Maryanti,S.Pd
- Nenden Nurul Huda,SS
- Dr. Hamirul,M.Pd
- Reni Rusmiyanti,ST
- Librianti Kurnia Yuki,S.Pd.,M.Pd
- Prasetyo,MM
- Dadang Zaenal Arifin,S.Sn.,MM
- Gita Rianti,SE.,M.Pd
- Anton Musa,S.Pd.,M.Pd
- Lilis Suryani,S.Pd.,M.Pd
- Siti Maspupah,S.Pd.,M.Pd
- Maman Resmana,SE.,MM
- Lia Saniah. S,Pd.,M.Pd
- Iip Ichsanudin,SS.MA
- Lamlam Fatimah,S.Pd.,M.Pd
- Thomson Radesman Lingga,SS.,S.Sas.,M.Hum
- Widianjani,S.Pd.,M.Pd
- Eva Susilawati,S.Kom.,MM
- Segi Tabah Hermansyah,SE,M.AK.,Ak.,CA
- Adi Nurahman,ST
- Wahyudin.S,Pd
- Yusuf Supyani,M.Hum
- Dr.H. Dadi Mulyadi,MM
- Dr. H. Agus Supraman,MM
Banyak kan dosennya? Tenang aja kita bakalan kebanjiran ilmu meskipun kuliah kelas karyawan, pendidikan kelas karyawan di jamin setara dengan kelas regular walaupun hanya kuliah di hari Sabtu dan Minggu saja.
Nah setelah tau Fakultas dan Dosen-Dosen yang ada di Unpi Cianjur, pasti rekan- rekan mau tau jugakan rincian biaya kuliah kelas karyawan di Unpi? Check It Out ~
Di atas adalah rincian biaya tahun angkatan 2016/2017 untuk kelas karyawan, biaya bisa berubah sewaktu- waktu. At least temen- temen ada bayangan untuk biaya masuk Unpi Cianjur.. Gimana? Gak mahal kan? Universitas Putra Indonesia bisa dibilang kampus termurah se Cianjur, untuk biaya semester bisa dicicil selama satu semester, So ? Tunggu apalagi ^^
Setelah saya jelasin Fakultas,Dosen dan Rincian Biaya di Unpi Cianjur, sekarang saya mau kasih liat fasilitas apa aja yang ada di kampus kesayangan saya :
1. Gedung
Unpi Cianjur mempunyai 3 gedung yang terdiri dari gedung B,C dan D untuk mahasiswa belajar dan ada 1 aula besar yang biasa digunakan mahasiswa untuk kegiatan seminar,perkumpulan atau reuni akbar.,dan bisa juga di sewakan untuk resepsi pernikahan. Untuk Lab komputer unpi memiliki 2 Lab yang letaknya tidak terlalu dekat dengan gedung belajar jadi kita tidak terganggu bila belajar di Lab. dan di lab pun terdapat fasilitas AC ,LCD Proyektor,dan wifi agar mempermudah mahasiswa dalam belajar.
2. Ruang Kelas
Ruangan kelas di unpi dimulai dari gedung B s/d Gedung D sangat nyaman, dimana di setiap ruangan kelas kursi yang di sediakan kampus mpuk gak bikin pegel, tersedianya LCD Proyektor,penerangan yang memadai dan fentilasi udara yang cukup.
3. Masjid
Masjid di kampus kita juga sangat nyaman, selain untuk tempat beribah masjid ini juga menjadi tempat istirahat kedua setelah kantin.. Fasilitas dimasjid tentunya sarung bersih dan wangi untuk laki-laki dan mukena yang selalu bersih dan wangi untuk perempuan, juga tersedia kipas angin yang semakin menjadikan masjid ini nyaman.
4. Kantin
Kantin, gak afdol kalau dikampus gak ada kantinnya.. tentu saja diunpi Cianjur juga terdapat kantin yang luas,adem,bersih dan membuat mahasiswa betah.. Makanan dan minuman lengkap dengan harga yang terjangkau sesuai kantong mahasiswa.. jadi jangan takut kelaperan ya ..
5. Parkiran
Wah kalau di Unpi parkir gak ribet kok, depan gedung kita bisa parkir motor dengan rapih dan sudahpasti aman karna ada security yang jagain. Gak di pungut biaya juga jadi kita bisa leluasa di kampus bila keamanan sudah terjamin.
6. Perpustakaan
Perpustakaan di Unpi juga tempatnya cozy banget,buku yang tertata rapi, meja yang dibentuk dengan unik dan banyak warna.. supaya para mahasiswa gak bosen baca buku di perpus.
MENGAPA HARUS MEMILIH BERKULIAH DI UNPI ?
Ini saya berikan daftar 10 alasan mengapa kalian harus kuliah di UNPI :
1. Murah
Murah adalah alasan utama mahasiswa memilih UNPI sebagai tempatnya menimba ilmu dan memperoleh gelar Sarjana. Dari tahun 1990 sepulang saya sekolah di luar negeri sampai dengan tahun 2012 sekarang, jika mahasiswa baru saya tanya mengapa anda memilih UNPI? Kebanyakan dari mereka menjawab, karena murah. Bahkan dibandingkan dengan “kampus tetangga” di lingkungan Cianjur, UNPI masih lebih murah. Murah uang masuknya (biasa disebut “uang gedung” oleh para orangtua), dan murah juga uang kuliah per 1 sks-nya. Tentunya banyak universitas tetangga yang jauh lebih murah daripada UNPI, tetapi mutunya patut dipertanyakan. Untuk universitas tetangga yang mutunya hampir setara dengan UNPI (entah di atas, entah di bawah, mungkin tergantung jurusan apa yang mau dipilih, dan atas dasar apa menyebut “mutu” itu), UNPI masih lebih murah. Yah, mungkin sekitar 60% – 80% dari universitas tetangga sebelah.
2. Bermutu
UNPI telah memperoleh sertifikat Quality Management System ISO-9000 sejak bulan Desember 1997 yang lalu. Ketika universitas lain masih mempertanyakan apa sih yang disebut “manajemen mutu” itu, UNPI telah mendapatkan sertifikatnya, dan bisa disebut universitas pertama di cianjur yang memperoleh sertifikat Sistem Manajemen Mutu ISO-9000. Banyak universitas lain, misalnya Universitas Surya Kencana, yang juga belajar dari UNPI bagaimana menerapkan Sistem Manajemen Mutu untuk kegiatan belajar-mengajar di Kampus masing-masing. Mereka biasanya datang ke Cianjur untuk belajar kepada UNPI, dengan imbalan UNPI juga diberi “ilmu” yang baik oleh universitas sahabat itu. Misalnya dari UNSUR, UNPI belajar untuk membuat kelas internasional yang bahasa pengantarnya bahasa Inggris. Karena Binus sejak 1997 telah memperoleh sertifikat ISO-9000, siapa yang berani bilang bahwa UNPI tidak bermutu ??
3. Tertib
4. Bersih
5. Aman
6. Lengkap
7. Dosen
8. Kurikulum
9. Lapangan Kerja, Dan yang paling penting..
10. Cepat nikah :'v
Nah gimana buat para karyawan Cianjur yang mau kuliah tapi bingung mau kuliah dimana? kalau kalian pilih Universitas Putra Indonesia (UNPI) Cianjur itu adalah pilihan yang sangat tepat bangettttt!!!! Karna kalian udah liat sendirikan mulai dari Fakultas,Dosen,Biaya dan Fasilitas kampus udah pas banget buat kita. Biaya kuliah yang terjangkau, Dosen yang sangat memadai,Fakultas yang lengkap, dan fasilitas kampus yang lengkap juga udah paling pas banget deh kuliah di Cianjur :3
0 komentar